Begini Cara Karyawan Agar Konsisten Investasi di Reksadana Pendapatan Tetap

Kegiatan menabung tentu saja sangat penting dilakukan oleh siapa saja, apalagi bagi yang sudah menjadi seorang karyawan dan berpenghasilan tetap. Salah satu cara menabung paling mudah saat ini dengan keuntungan yang stabil adalah dengan investasi di Reksadana. Reksadana memiliki beberapa jenis, salah satunya  yang populer dan cukup banyak dipilih masyarakat adalah Reksadana Pendapatan Tetap

konsisten investasi
Reksadana pendapatan tetap untuk perempuan?
image : picsart

Apa itu Reksadana Pendapatan Tetap? Jadi salah satu jenis instrumen Reksadana ini mengalokasikan dana yang Anda investasikan ke 80%, untuk instrumen berupa surat utang atau obligasi lalu sisanya diinvestasikan ke pasar uang. 


Cara Konsisten Menabung Lewat Investasi di Reksadana Pendapatan Tetap

investasi reksadana
Salah satu cara investasi yang mneguntungkan adalah menabung melalui reksadana pendapatan tetap DBS Treeasures
Image : Picsart

Menabung sangat penting untuk masa depan dan masa kini, apalagi bagi karyawan yang sudah punya keluarga. Menabung lewat investasi kini juga sangat mudah karena bisa dilakukan secara online. Keinginan untuk sering mengambil dana yang ingin teman-teman investasikan juga akan berkurang apalagi jika kalian melihat potensi keuntungan di sana. Justru yang seringkali terjadi, teman-teman akan merasa ingin terus menambah dana yang diinvestasikan agar keuntungan makin bertambah.

Namun meski begitu, kadang kala beberapa orang masih kesulitan untuk konsisten melakukannya. Maka dari itu, berikut beberapa tips yang bisa dilakukan agar bisa konsisten dalam menabung lewat investasi.

1. Ubah Mindset Terlebih Dahulu

Ketika ingin investasi lewat Reksadana Pendapatan Tetap, agar bisa konsisten maka teman-teman harus punya mindset yang benar terlebih dahulu. Karena perlu diketahui, pola pikir bisa mempengaruhi kesuksesan seseorang hingga persentase 80% dan sisanya adalah kemampuan. 

Jangan tanamkan pola pikir, bahwa investasi adalah cara untuk cepat kaya. Melainkan investasi adalah cara untuk sukses di masa depan secara bertahap bukan cara yang instan.

2. Pilih Aplikasi Investasi Yang Tepat

Setelah sudah memiliki pola pikir yang benar ketika ingin investasi, selanjutnya pilih aplikasi investasi yang tepat. Saat ini ada banyak pilihan aplikasi investasi, namun teman-teman harus cermat dalam memilih platform yang tepat. Perhatikan platform tersebut apakah resmi atau tidak, paling tidak sudah terdaftar di OJK (Otoritas Jasa Keuangan) dan diawasi oleh pemerintah. 

Setelah itu perhatikan layanan apa saja yang ditawarkan oleh aplikasi. Sebelum berinvestasi ke Reksadana Pendapatan Tetap, maka pastikan bahwa aplikasi tersebut memang punya layanan investasi untuk Reksadana. Pilih juga aplikasi dengan banyak fitur penawaran yang memudahkan untuk investasi. 

Misalnya tidak hanya terdapat fitur untuk beli Reksadana instrumen Reksadana Pendapatan Tetap saja, tapi juga bisa melakukan jual Reksadana ataupun switching hanya dalam satu aplikasi. Dengan begini, maka teman-teman tidak perlu repot memiliki beberapa aplikasi untuk investasi di smartphone. 

3. Mulai Investasi Dari Sekarang

Setelah mengetahui apa itu Reksadana Pendapatan dan menemukan aplikasi investasi, jangan tunda untuk melakukan investasi sekarang juga. Teman-teman tidak perlu menunda terlebih dahulu untuk investasi, apalagi dana yang dimiliki sudah ada. Tidak a ada kata terlambat berinvestasi, berapapun usia kita. 

Pilih investasi sesuai tujuan dan juga profil risiko baik untuk tujuan jangka pendek maupun jangka panjang. Dengan begini, maka Anda teman-teman lebih konsisten untuk investasi karena sudah lakukan dengan tahap-tahap yang benar. 

4. Monitoring Perlu Tapi Jangan Berlebihan

Saat investasi, tentu saja sangat penting yang namanya melakukan monitoring. Melakukan monitoring atau pengontrolan terhadap investasi secara wajar saja jangan berlebihan. Apalagi jika Anda melakukan investasi untuk tujuan jangka panjang, maka melakukan hal seperti ini kurang relevan rasanya. 

Terlalu sering memantau perkembangan investasi tidak sehat untuk mental dan jiwa. Karena ini akan membuat Anda jadi selalu berpikir negatif dan takut merugi serta takut membuat keputusan investasi. Naik dan turun nilai investasi setiap hari, merupakan hal yang wajar. Maka dari itu Anda cukup melakukan pemantauan investasi dalam waktu yang wajar misalnya satu bulan sekali saja. 

Investasi Reksadana Pendapatan Tetap Melalui DBS Treasures

Salah satu pilihan tempat yang aman untuk melakukan investasi Reksadana Pendapatan Tetap saat ini adalah lewat DBS Treasures. Mengapa demikian? Karena DBS Treasures merupakan priority banking yang memiliki banyak keunggulan sebagai tempat untuk investasi khususnya Reksadana. Lalu apa saja keuntungannya?

1. Dikelola Oleh Manajer Investasi

Tidak perlu khawatir jika melakukan investasi Reksadana Pendapatan Tetap, DBS Treasures memiliki Manajer Investasi profesional yang akan mengelola dana investasi Anda secara optimal untuk mendapatkan keuntungan investasi yang maksimal. 

2. Adanya Panduan Investasi

DBS Treasures juga menghadirkan panduan investasi dari ahli finansial yang handal dan proaktif sehingga teman-teman selain mendapatkan banyak wawasan seputar investasia juga akan mendapatkan analisa pasar paling update dan juga peluang terkini untuk melakukan investasi. Keuntungannya, teman-teman bisa tahu apakah nilai investasi sedang naik atau turun dan juga memahami kapan waktu yang tepat untuk jual beli Reksadana. 

3. Kurangi Risiko dengan Diversifikasi

Menabung lewat investasi Reksadana di DBS Treasures tentu saja sangat menguntungkan. Alasannya karena DBS Treasures akan melakukan diversifikasi atau penyebaran dana investasi yang kalian miliki ke berbagai jenis aset. Cara ini sangat solutif, karena dapat membantu teman-teman untuk mengurangi risiko investasi. 

4. Investasi Jadi Semakin Mudah

DBS Treasures membantu teman-teman untuk investasi lebih mudah karena segala transaksi bisa dilakukan hanya lewat satu aplikasi saja. Dengan aplikasi ini, teman-teman tidak hanya bisa melakukan transaksi beli Reksadana tapi bisa juga melakukan penjualan, switching hingga registrasi SID (Single Investor Identification).

Gimana teman-teman, sudah paham kan pentingnya menabung untuk karyawan?  Cara menabung yang bijak yaitu lewat investasi Reksadana Pendapatan Tetap. Jangan lupa, lakukan investasi Reksadana hanya di DBS Treasures.

Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url