Resep Tempe Kriuk dan Renyah Untuk Sahur
Masak lauk tempe mendoan bisa enak dan mudah semenjak aku menggunakan tepung tempe kriuk. Takaran rasanya pas dan renyahnya tahan lama, berikut aku ulas resepnya!
Nah, karena alasan kepraktisan dan juga butuh variasi menu lauk yang lain, aku mencoba mencari inspirasi menu ramadhan dengan browsing instagram atau googling.
Perbedaan Tempe Mendoan Versi Asli Versus Mendoan Kriuk
Kalau teman-teman pernah berwisata ke Purwokerto, tempe mendoan adalah salah satu makanan khas tempat tersebut selain getuk goreng dan nopia-nya. Nama tempe mendoan ini konon berasal dari kata mendo, yang artinya setengah matang. Mendoan khas Purwokerto biasa digoreng setengah matang dengan tempenya yang super tipis namun ukurannya cukup besar. Cara membuat tempe untuk mendoan ini juga berbeda dengan tempe yang biasa di pasaran. Biasanya dalam satu bungkus tempe untuk mendoan, terdapat 2 hingga 3 lapis tempe. Rasanya juga khas, gurihnya medoan Purwoketo ini didapatkan dari adanya tambahan kencur dalam bumbu balurnya.
Beda kota beda selera, di Salatiga tempe mendoan biasa digoreng garing dan renyah hingga berwarna kuning kecoklatan yang ketika digigit akan berbunyi kres. Kalau teman-teman jajan gorengan di Salatiga, mendoan yang dijual kebanyakan adalah mendoan yang kriuk tadi. Keluargaku juga lebih condong menyukai mendoan yang renyah tadi. Selain karena lebih hemat bumbu dan minyak goreng, tempe mendoan yang renyah ini lebih mudah cara membuatnya. Lebih condong ke keripik tempe sebenarnya karena memang disajikan garing dan renyah.
Bumbu halus untuk membuat mendoan ini biasanya campuran bawang, ketumbar, dan sedikit merica lalu ditambahkan paduan tepung terigu, tepung beras dan tepung tapioka untuk menghasilkan tempe mendoan yang renyahnya tahan lama. Kalau hanya menggunakan tepung terigu, kriuk yang diperoleh tak bisa tahan lama. Aku sendiri seringnya kurang pas mencampur adonan tepung untuk tempe mendoan kriuk ini dan lagi rasanya cukup kewalahan untuk menyiapkan bahan-bahan sementara waktu sahur sudah mepet. Beruntung, ada tepung tempe kriuk Kobe yang praktis dan mudah untuk membuat tempe kriuk untuk sahur. Resep tempe kriuk ini juga bisa diakses melalui Inspirasi Menu 30 Hari Bulan Ramadhan dari website Dapur Kobe.
Tempe Mendoan Kriuk
Cara membuat tempe mendoan yang kriuk dan renyah ini cukup mudah, berikut bahan dan langkah-langkahnya:
Bahan
- Setengah papan tempe
- Daun jeruk (aku menggantinya pakai daun bawang)
- Kobe Tepung Tempe Kriuk
- Air
- Minyak untuk menggoreng
Cara Membuat
- Potong tempe menjadi dua bagian kemudian iris tipis
- Iris daun bawang
- Siapkan adonan tepung tempe, masukkan daun bawang
- Balurkan tempe ke dalam adonan tepung
- Goreng hingga kuning kecoklatan, sajikan
- Jika ingin lebih kriuk lagi, masukkan kembali tempe yang sudah digoreng ke dalam tepung lalu goreng kembali
Tempe mendoan yang aku goreng menggunakan Kobe tepung tempe kriuk ini cocok disajikan dengan sambal kecap |
Dalam postinganku soal Ayam Kalasan, aku pernah bercerita mengapa nama brand tepung bumbu ini Kobe. Kobe ternyata merupakan singkatan dari Kata Orang Banyak Enak. Bukan dari nama kota di Jepang. Kobe terus mengembangkan produknya hingga memiliki beraneka macam tepung bumbu, mie instan pedas, snack serba pedas, sambal tabur BonCabe hingga bumbu instan yang membuat proses memasak menjadi lebih singkat. Bagi teman-teman yang penasaran, Kobe memiliki varian Kobe tepung tempe kriuk, Kobe tepung bumbu supercrispy, Kobe tepung bumbu putih, Kobe tepung bumbu serbaguna, Kobe tepung bakwan dan perkedel, dan Kobe tepung pisang goreng crispy.
O iya, bagi kalian yang penasaran sama beberapa resepku menggunakan produk Kobe, boleh mampir di tulisan ini ya
bisa dibeli dari shopee atau lazada ga ni? orang di Malaysia ni pengin merasa juga ni
Bisa Ammi, mini pack tepung tempe kriuk Kobe ini harganya nya 2500-3000 rupiah sedangkan ukuran besar sekitar 5000-6000 rupiah di e-commerce seperti Shopee, lazada, atau Tokopedia. Kalau di Indonesia bisa dijumpai juga di minimarket terdekat