Cara Membersihkan Peralatan Kamar Mandi Dari Stainless Steel
Beberapa cara membersihkan peralatan kamar mandi dari stainless steel berikut ternyata ampuh mengatasi kerak dan karat yang muncul. Komponen kamar mandi jadi kelihatan bersih dan cemerlang lagi.
Jika disuruh memilih, mana yang kira-kira teman-teman pilih, perabot kamar mandi berbahan stainles steel atau berbahan plastik? Kalau saya pribadi, pastinya lebih memilih peralatan berbahan stainles steel.
Dari segi harga, perabot berbahan stainles steel memiliki harga yang relatif lebih mahal dibanding dengan bahan plastik atau alumunium tetapi bahan ini lebih durable. Jadi lebih hemat karena tahan lama dan desainnya lebih elegan.
Saya jadi ingat pesan bapak saya ketika membeli perabot rumah tangga, dapur, kamar mandi atau peralatan elektronik lihat dulu kualitasnya. Beliau bilang kalau lebih baik membeli barang berkualitas yang mungkin lebih mahal tapi tahan lama.
Sampai sekarang, hal ini saya terapkan. Saat berbelanja untuk keperluan jangka panjang, saya cari dulu review-nya baik dari rekomendasi teman, media sosial, blog, official store maupun website resminya.
Lebih baik membeli barang berkualitas baik meski harganya sedikit lebih mahal,tapi lebih awet tentunya.
Peralatan dapur atau kamar mandi berbahan baja nirkarat cenderung lebih awet dari bahan lain. Sayangnya, ketika bahan stainles steel tidak dirawat dengan baik, maka akan muncul kerak dan karat. Karat pada bahan stainles steel biasanya muncul akibat lapisan kromiumnya mulai menipis sehingga bagian dalamnya teroksidasi dengan oksigen.
Kerak dan karat pada peralatan kamar mandi ini akan mengurangi estetika dan komponen kamar mandi terkesan kusam.
Beberapa komponen kamar mandi yang berbahan stainles steel antara lain
Cara Praktis Membersihkan Stainles Steel
Bahan berikut bisa menjadi pilihan mudah untuk membersihkan kerak dan karat yang menempel pada peralatan stainless steel di rumah
Sabun Mandi
Jika kerak yang muncul dalam komponen kamar mandi menimbulkan kesan kusam, bersihkan kerak tersebut dengan sabun mandi lalu gunakan sikat gigi atau sikat kawat untuk membersihkannya
Campuran Baking Soda dan Air
Baking soda atau soda kue yang dicampur dengan air ternyata cukup ampuh menghilangkan kerak dan bintil-bintil karat yang muncul pada baja nirkarat. Caranya cukup campurkan satu sendok teh baking soda dengan dua sendok teh air, aduk kemudian gunakan lap untuk membersihkan perabot tersebut.
Pict. by IG @homedecor_shabbychic |
Soda
Minuman bersoda seperti Sprite, Coca cola maupun Pepsi ternyata ampuh membersihkan kerak dan karat di kamar mandi. Caranya tuang soda menggunakan sendok makan, diamkan agak lama lalu lap atau cuci bersih. Noda kerak akibat lumut atau lemak dari sisa sabun bersih, begitu pula dengan karat.
Cuka
Selain sebagai bahan pembuat acar dan penghilang bau amis, ternyata cuka juga bermanfaat menghilangkan noda kerak pada stainless steel. Caranya dengan meneteskan cuka pada peralatan yang berkerak, diamkan beberapa saat lalu lap hingga bersih.
Campuran Air Lemon, Soda Kue dan Garam
Air lemon yang dicampur dengan garam dan soda kue akan membentuk pasta yang bisa dimanfaatkan untuk membersihkan kerak. Gunakan sikat gigi atau wol kawat untuk membersihkan bagian kerak sehingga bisa bersih lagi.
Campuran Baking Powder dan Pasta Gigi
Sama seperti pembersih lain, pasta gigi memiliki zat ampuh membersihkan kerak terlebih jika ditambah baking powder. Campurkan kedua bahan tersebut lalu gunakan sikat kawat untuk menggosok peralatan yang berkerak.
Sitrun
Sitrun atau asam sitrat adalah sejenis asam berbentuk bubuk yang sering digunakan pada industri minuman limun. Sitrun ini ternyata selain bisa menghilangkan noda di baju, kerak di tembok kamar mandi, ternyata juga bisa menghilangkan kerak.
Cukup taburkan ke bahan yang akan dibersihkan, diamkan beberapa saat lalu cuci bersih. Saat membersihkan dengan sitrun, baiknya gunakan sarung tangan atau lap karena efeknya dapat menyebabkan kulit teriritasi.
Cairan Pembersih Kerak
Lubang kepala shower adalah bagian yang paling mudah berkerak dan agak sulit membersihkannya. Jika cara di atas tidak mempan, gunakan cairan khusus pembersih kerak yang dapat dibeli di toko besi atau supermarket. Nah, semoga cara membersihkan peralatan rumah tangga di atas bermanfaat ya teman-teman. Terimakasih