5 Objek Wisata Salatiga Yang Ingin AKu Kunjungi Usai Pandemi

Saat tulisan ini aku tulis, baru-baru ini pemerintah mewacanakan adanya dispensasi pembatasan sosial. Rasa-rasanya jenuh juga dengan aktivitas yang ada di rumah, jadi kebayang deh tempat kece mana saja yang ingin aku kunjungi di Seputaran Salatiga.

1. Langit Senja Cafe

Obyek wisata Instagramabel Salatiga
Langit senja cafe
Image : Instagram/nanang_a_e


Meskipun berada di pinggiran kota Salatiga, teteapi tempat makan dan menikmati kopi bersama teman-teman alias nongkrong ini justru populer di kalangan anak muda luar kota seperti Semarang dan Solo. Dengan bilik yang terbuat dari kaca dan view pemandangan yang bagus di sekitar membuat tempat ini jadi salah satu destinasi favorit. Jika mau kesana, akses aja alamatnya dari Google Map ya.

2. Cerita Kita Cafe and Eatery

Objek wisata Instagramabel Salatiga
Malam di Cerita Kita Cafe and eatery
Image : Instagram/ckceritakitacafe

Cafe yang berada di jalur utama Salatiga - Magelang ini menyajikan pemandangan indah di sekitar, begitu pula view yang ada di dalamnya. Kabarnya sih tempat ini menawarkan menu makanan dan minuman enak yang patut untuk dicoba. Karena banyak yang mereview tempat ini aku jadi penasaran, makanya ingin berkunjung kesini. Tapi selama pandemi ini, tempat ini sementara tutup ya.


3. Saloka Theme Park


Saloka merupakan wahana permainan bertema yang ada di Salatiga. Terakhir kali, sekitar bulan Februari 2020 harga tiket masuk Saloka sebesar Rp. 145.000 per orang. Ada diskon khusus jika booking secara rombongan dan kadang memberikan diskon khusus di hari-hari tertentu. Di masa pandemi seperti ini, Saloka tutup beroperasi sementara dan hanya buka pukul 14.00 hingga 20.00 WIB. Semoga ketika pandemi covid-19 ini berakhir, aku bisa segera mewujudkan mimpi berkunjung ke tempat ini. Siapa tau, tahun depan anak-anak piknik sekolah disini..semoga..

4. Watu Gunung Lerep Ungaran


Kalau kamu suka berenang, kayaknya cocok banget berkunjung ke tempat ini karena selain view kolam renangnya yang menarik, kita juga bisa menikmati berenang bukan hanya di 1 kolam tapi ada 4 kolam. Harga tiket terakhir adalah Rp. 25.000 sudah temasuk air minum.


5. Kragilan Kopeng

Objek wisata Instagramabel Salatiga
Siapa sih yang gak pengen di tempat keren seperti ini
Image : Instagram / johanyong


Siapa yang suka pemandangan gunung dan hutan? Di Kragilan, kita bisa menikmati sejuknya udara dan pemandangan hutan pinus di kiri dan kanan kawasannya, tempat ini jadi salah satu tujuan destinasi yang aku impikan karena selain terjangkau juga menawarkan keindahan alamnya.

Ini kelima tempat yang ingin aku kunjungi usai pandemi nanti, semoga bisa terwujud ya teman-teman..semangat dan terus berdoa semoga virus Corona segera ditemukan vaksinnya dan dunia kembali aman, aamiin..

Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url